Pontianak Raih Penghargaan di Tingkat Nasional


Pemerintah Kota Pontianak mendapatkan penghargaan kota cerdas kelompok kota sedang. Ada 15 kota se Indonesia yang meraih penghargaan kota cerdas yang terbagi dalam tiga kategori yaitu kota besar, sedang dan kecil.
Pada penghargaan yang diselenggarakan Harian Kompas yang bekerjasama dengan PT Perusahaan Gas Negara (Persero) ini dihadiri oleh Wakil Presiden Yusuf Kalla di Grand Ballroom, Shangri-La Hotel, Jakarta, Kamis (13/8/2015).
Penghargaan Kota Cerdas merupakan puncak rangkaian penyusunan Indeks Kota Cerdas Indonesia (IKCI) 2015 yang telah diluncurkan pada 24 Maret 2015 lalu.
Penyusunan IKCI 2015 dilatarbelakangi semakin banyaknya penduduk di perkotaan dan kompleksitas permasalahan kota. Kondisi inilah yang kemudian melahirkan tantangan bagaimana cara mengelola kota dengan cerdas dan bertujuan akhir meningkatkan kesejahteraan serta kualitas hidup penduduknya. Perbaikan-perbaikan dan penerapan konsep kota cerdas pun muncul, termasuk di Indonesia.
Wakil Walikota Pontianak Edi Rusdi Kamtono menuturkan suatu kebanggan bagi Pontianak lantaran masuk dalam lima besar indeks kota cerdas. "Luar biasa. Ini hasil survey dan pengakuan dari masyarakat juga mengenai pelayanan yang sudah kita lakukan. Walaupun masih ada beberapa hal yang masih kita belum maksimal," ujar Edi.


FOLLOW and JOIN to Get Update!

Social Media Widget SM Widgets




Demo Blog NJW V2 Updated at: 9/14/2015 07:11:00 pm

ARTIKEL TERPOPULER