Seorang siswa SMU menjual ginjal untuk membeli Apple iPad 2. Anak laki-laki ini bernama Xiao Zheng, dari provinsi Anhui. Ia menanggapi iklan di internet yang menawarkan uang kepada pendonor organ.
Pada akhir April, Zheng pergi ke Chenzhou di Provinsi Hunan pusat, untuk diambil ginjalnya di sebuah rumah sakit setempat. Zheng dibayar 3.500 dolar AS.
Ibunya curiga ketika anaknya pulang membawa iPad 2. "'Dari mana asal uang itu?Kemudian ia tidak tahan lagi dan memberitahu kami kalau dirinya telah menjual ginjalnya." Ketika mendengarnya, saya merasa langit runtuh di keluarga kita," Ibunda Xiao Zheng
Ibu Zheng melaporkan insiden itu. Tapi, polisi tidak dapat menemukan broker yang telah mematikan ponselnya.
Menurut laporan media pemerintah, rumah sakit itu tidak memenuhi syarat untuk transplantasi. Mereka mengklaim tidak mengetahui kasus Zheng, dengan menyatakan departemen yang melaksanakan operasi telah dikontrak pengusaha.
Broker organ di Beijing berkata, sebuah ginjal bisa terjual lebih dari yang dibayar untuk Zheng.
"Kami membayar harga yang sama, yaitu 5.500 dolar AS di seluruh negri, ditambah bonus. Bonusnya antara 300 sampai 1.500 dolar AS.
Tahun 2007, pemerintah China menetapkan sistem donor sukarela, tetapi perdagangan organ gelap masih terus berkembang.