Indonesia Terserang Demam India

Indonesia Terserang Demam India, Yang Mana Favoritmu?
Berawal dari Mahabharata, Indonesia kini diserang oleh banyak serial dari India. Dan beberapa di antaranya adalah kisah yang diangkat dari sejarah, ada juga yang merupakan mitologi di sana.
Ada beberapa alasan mengapa orang Indonesia menyukai serial-serial ini. Mulai dari jalan cerita yang menarik, hingga pemainnya yang ganteng dan cantik.
Bisa dibilang, kini dunia televisi Indonesia sedang diserbu dengan serial India. Bahkan, beberapa di antaranya sukses menduduki peringkat atas dari hasil perolehan rating.
Ada serial India apa saja sih di Indonesia? Dan mana yang jadi favoritmu?
1. Mahabharata
Sejak pertama kali diputar di ANTV, Mahabharata langsung mendapat perhatian dari masyarakat Indonesia. Awalnya semua penasaran, apakah kisahnya sebagus Mahabharata yang pernah ada di Indonesia atau tidak.
Ternyata, selain jalan ceritanya lebih bagus. Deretan pemain yang tampan-tampan dan cantik membuat banyak orang semakin menyukai serial ini. Sebut saja Shaheer Sheikh, Saurabh Raj Jain, Vin Rana dan banyak pemain lainnya.
Kini, Mahabharata menjadi salah satu serial India yang paling disukai di Indonesia. Bahkan, masuk ke dalam jajaran 10 besar tayangan favorit di tanah air.
2. Mahadewa
Pasca kesuksesan Mahabharata, ANTV kembali mengusung serial India ke Indonesia. Masih memilih drama mitologi, mereka memilih MAHADEWA untuk ditayangkan di tanah air.
Di India, serial ini dikenal dengan nama DEVON KE DEV...MAHADEV. Di sana, serial ini sudah ditayangkan sejak tahun 2011, dan berlanjut hingga saat ini.
Ternyata, sambutan masyarakat Indonesia sangat bagus. Drama yang dibintangi oleh Mohit Raina itu pun langsung mendapatkan tempat tersendiri di hati para penggemar serial India. Termasuk di hatimu
3. The Adventures of Hatim
Sudah membawa dua kisah mitologi India ke tanah air, ANTV membawa serial baru dengan cerita yang berbeda. Kali ini, mereka menayangkan The Adventures of Hatim yang diangkat dari kisah nyata, Hatim Tei.
Dibintangi oleh Rajbaar Singh, The Adventures of Hatim yang berkisah tentang kepahlawanan langsung mendapatkan tempat di hati masyarakat Indonesia. Hanya memerlukan waktu singkat, The Adventures of Hatim berhasil menduduki 10 besar tayangan paling laris di Indonesia.
Dengan cerita yang sama sekali berbeda dengan Mahabharata dan Mahadewa, The Adventures of Hatim menawarkan pengalaman berbeda kepada para penontonnya. Apakah kamu termasuk yang setia menanti serial yang satu ini?
4. Jodha Akbar
Kisah cinta Drupadi dan Pandawa, Sati dan Dewa Siwa, semua berhasil mengiris hati para pecinta drama India. Dan untuk memuaskan kecintaan para penggemar akan kisah drama, ANTV membawa Jodha Akbar ke tanah air.
Kisah percintaan Jodha dan Akbar yang penuh liku dan menguras emosi, membuat cerita ini langsung menyodok tempat sejajar dengan Mahabharata, Mahadewa dan The Adventures of Hatim.
Meski di India banyak ditentang, namun ternyata tak bisa menghalangi serial yang dibintangi oleh Rajat Tokas dan Paridhi Sharma itu untuk sukses. Apakah kamu termasuk pecinta serial romantis yang satu ini?
5. Naaginn
Serial India terbaru yang tayang di tanah air adalah Naaginn. Ini adalah versi baru dari Naaginn yang dulu pernah menyapa penonton tanah air di tahun '90-an.
Dengan kisah dan pemain baru, Naaginn mulai mendapatkan perhatian. Meski belum setenar Mahabharata, tapi perlahan Naaginn mulai memperlihatkan bahwa serial ini tak bisa dianggap biasa.
Dibintangi oleh Sayantani Ghosh yang juga bermain dalam serial Mahabharata, MNCTV berharap serial ini akan mengulang sukses serial sebelumnya.


FOLLOW and JOIN to Get Update!

Social Media Widget SM Widgets




Demo Blog NJW V2 Updated at: 7/28/2015 06:18:00 pm

ARTIKEL TERPOPULER