Menyimak Sinopsis 'Batman v Superman: Dawn of Justice'


Dunia sudah tahu bahwa Batman dan Superman akan bertarung di film 'Batman v Superman: Dawn of Justice'. Tetapi tak ada salahnya untuk menyimak sinopsis resmi yang menyebabkan dua superhero DC Comics itu menyerang satu sama lain.

Sama seperti film-film blockbuster lainnya, sinopsis resmi yang diungkapkan tidak menjelaskan langsung plot secara garis besar. Tetapi hanya gambaran-gambaran tipis agar tidak terjebak dalam spoiler.

Takut dengan tindakan superhero seperti dewa, yang dibiarkan tak dikontrol, pahlawan tangguh Gotham City main hakim sendiri pada pahlawan Metropolis paling dihormati, penyelamat modern, sementara dunia bergulat dengan 'pahlawan seperti apa yang benar-benar dibutuhkan.' Dan dengan Batman dan Superman berperang satu sama lain, ancaman baru muncul dengan cepat, menempatkan manusia dalam bahaya yang lebih besar dari yang pernah dikenal sebelumnya."

Dari trailer yang sudah dirilis, terungkap bahwa pertarungan Superman (Henry Cavill) dan Jendral Zod di 'Man of Steel' telah menjatuhkan banyak korban sipil. Metropolis hancur lebur, dan dalam salah satu adegan, nampak Bruce Wayne (Ben Affleck) melihat jelas sinar merah milik Superman yang menghancurkan gedung miliknya hingga mengorbankan salah satu kerabat dan pegawai.
Bagian akhir sinopsis yang memberikan gambaran bahwa bahaya besar yang muncul, bisa berujung pada kemungkinan kedua superhero akhirnya menyingkirkan ego masing-masing dan kerjasama demi menyelamatkan dunia. Lex Luthor (Jesse Eisenberg) dipastikan menjadi salah satu pihak yang senang saat melihat dua pahlawan itu berperang.

'Batman v Superman: Dawn of Justice' yang disutradarai Zack Snyder itu juga menampilkan Jeremy Irons sebagai Alfred, Amy Adams seabgai Lois Lane, Gal Gadot (Wonder Woman) dan Jason Momoa sebagai Aquaman. Film tersebut akan tayang di bioskop pada 25 Maret 2016.




FOLLOW and JOIN to Get Update!

Social Media Widget SM Widgets




Demo Blog NJW V2 Updated at: 7/28/2015 06:51:00 pm

ARTIKEL TERPOPULER